Kegiatan Siswa: Praktek Sikat Gigi di SDN Pucanganom 2
Kegiatan Siswa: Praktek Sikat Gigi di SDN Pucanganom 2
Pucanganom, 25 Oktober 2024 – SDN Pucanganom 2 menggelar kegiatan praktek sikat gigi massal pada hari Jumat, 25 Oktober 2024. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. Program ini merupakan bagian dari upaya sekolah dalam mendukung program kesehatan gigi dan mulut, yang berfokus pada pentingnya menjaga kebersihan gigi sejak dini.
Acara dimulai dengan penjelasan oleh Kepala Sekolah yang mengajarkan teknik menyikat gigi yang benar. Para siswa sangat antusias mengikuti setiap arahan, mulai dari cara menggunakan pasta gigi secukupnya, gerakan sikat gigi yang tepat, hingga durasi waktu yang disarankan untuk menyikat gigi.Setelah sesi teori, seluruh siswa langsung mempraktekkan cara menyikat gigi dengan dipandu oleh guru. Mereka menggunakan peralatan sikat gigi yang telah disediakan yang dibawa siwa dari rumah. Aktivitas ini dilakukan secara serentak di halaman sekolah dengan penuh semangat.
Kepala Sekolah SDN Pucanganom 2, Kurdi, S.Pd.SD, M.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin sekolah dalam mendukung kesehatan siswa. "Kami ingin para siswa terbiasa menjaga kesehatan gigi dan mulutnya. Dengan kegiatan ini, kami berharap mereka dapat mengaplikasikan kebiasaan baik ini di rumah masing-masing," ujarnya.
Selain praktek sikat gigi, para siswa juga diberikan penyuluhan mengenai pentingnya mengurangi konsumsi makanan manis yang dapat merusak gigi. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa terhadap pentingnya menjaga kebersihan gigi dan mulut sejak dini, guna mencegah berbagai masalah kesehatan yang bisa timbul di kemudian hari.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan ditutup dengan pembagian paket perawatan gigi kepada seluruh siswa. Kegiatan ini mendapat respon positif dari para orang tua siswa yang merasa senang dengan perhatian sekolah terhadap kesehatan anak-anak mereka.